Selamat datang sobat pencari ilmu. Kali ini saya ingin membahas sedikit tentang cara kerja dioda dan fungsinya dalam rangkaian elektronika.
Pengertian dioda
bentuk tegangan DC positif setelah melewati anoda dioda
kedua adalahsaat tegangan AC (tegangan dengan bolak-balik)
Mungkin cukup sekian pembahasan tentang dioda ini. Sampai ketemu diartikel - artikel lainnya
Pengertian dioda
Dioda adalah salah satu jenis komponen elektronika aktif
yang berfungsi untuk mengalirkan arus listrik dari satu arah dan memblok arus
listrik yang datang dari arah
sebaliknya. Diode merupakan komponen yang memiliki polaritas, yang artinya memiliki kutub positif (anoda) dan kutub negative (katoda). Pada kompnen dioda terdapat garis lurus, maka bagian yang terdapat garis tersebut merupakan katoda. Saat terdapat tegangan positif melewati bagian anoda, maka tegangan tersebut akan melewati dioda. Namun jika yang melewati anoda adalah tegangan negatif, maka tegangan tersebut akan langsung diblock oleh dioda tersebut.
simbol dioda
Karena dioda bersifat meloloskan pada satu sisi dan memblock pada sisi lain, maka komponen dioda sering dimanfaatkan dalam banyak rangkaian - rangkaian elektronika. Untuk memperjelas pemahaman tentang komponen cara kerja komponen ini saya akan memberikan ilustrasi tentang bentuk sinyal sebelum dan sesudah melewati komponen dioda.
pertama adalah saat tegangan DC (tegangan dengan arus searah)
Pecara singkat, pengertian tegangan DC adalah suatu tegangan yang arah dan besarnya selalu tetap setiap waktu. Jadi bentuk gelombangnya seperti ini :
Pecara singkat, pengertian tegangan DC adalah suatu tegangan yang arah dan besarnya selalu tetap setiap waktu. Jadi bentuk gelombangnya seperti ini :
tegangan DC
Kita langsung ke contohnya saja. anggap saja kita menggunakan baterai. Saat kita menghubungkan kutub positif baterai dengan anoda dari dioda, maka output dari anoda adalah sama dengan inputnya.
*NOTE : PERHATIKAN GARIS WARNA MERAH DAN ARAH ANODA KATODA
*NOTE : PERHATIKAN GARIS WARNA MERAH DAN ARAH ANODA KATODA
Karena yang melewati anoda adalah tegangan positif, maka tegangan seperti hanya diloloskan oleh dioda.
Namun jika yang kita hubungkan ke anoda adalah kutub negatif dari baterai, maka tegangan baterai akan di block oleh dioda tersebut.
kedua adalahsaat tegangan AC (tegangan dengan bolak-balik)
Kita sudah mengerti bagaimana jika tegangan DC melewati sebuah dioda. Namun, bagaimana jika tegangan AC yang melewati sebuah dioda ?
Sebelum itu kita harus mengetahui apa itu arus bolak balik. Pengertian tegangan AC adalah suatu tegangan yang arah dan besarnya selalu berubah - ubah setiap waktu.
Tegangan AC ada yang memiliki 1 fasa dan 3 fasa. Namun kali ini kita hanya akan membahas tegangan AC 1 fasa yang dilewatkan melalui sebuah komponen dioda.
Disini kita mempunyai tegangan AC lalu tegangan tersebut kita lewatkan melalui sebuah komponen dioda, lalu bagaimana jadinya bentuk tegangan AC ini ?
Jawabannya adalah karena tegangan AC pada satu periode memiliki 1 puncak dan 1 lembah (lihat gambar diatas), maka dapat berarti dalam 1 periode tegangan AC memiliki 1 bentuk gelombang yang positif dan memiliki 1 bentuk gelombang negatif. Maka dari itu, jika digambarkan bentuk gelombangnya akan menjadi seperti ini :
*NOTE : PERHATIKAN GARIS WARNA MERAH DAN ARAH ANODA KATODA
Sebelum itu kita harus mengetahui apa itu arus bolak balik. Pengertian tegangan AC adalah suatu tegangan yang arah dan besarnya selalu berubah - ubah setiap waktu.
bentuk tegangan AC
Tegangan AC ada yang memiliki 1 fasa dan 3 fasa. Namun kali ini kita hanya akan membahas tegangan AC 1 fasa yang dilewatkan melalui sebuah komponen dioda.
Disini kita mempunyai tegangan AC lalu tegangan tersebut kita lewatkan melalui sebuah komponen dioda, lalu bagaimana jadinya bentuk tegangan AC ini ?
Jawabannya adalah karena tegangan AC pada satu periode memiliki 1 puncak dan 1 lembah (lihat gambar diatas), maka dapat berarti dalam 1 periode tegangan AC memiliki 1 bentuk gelombang yang positif dan memiliki 1 bentuk gelombang negatif. Maka dari itu, jika digambarkan bentuk gelombangnya akan menjadi seperti ini :
*NOTE : PERHATIKAN GARIS WARNA MERAH DAN ARAH ANODA KATODA
bentuk tegangan AC setelah melewati anoda dioda
Mengapa yang keluar hanya bagian puncaknya saja ? bagiain lembahnya kemana ? ya benar sekali. Bagian lembah atau bagian negatifnya di block oleh anoda.
bentuk tegangan AC setelah melewati katoda dioda
Bentuk sinyalnya akan berbeda jika kita memasang anodanya dibalik (katoda yang dapat tegangan AC duluan). Bentuknya jadi seperti gambar diatas dan bagian yang diblock adalah bagian puncak dan yang diloloskan adalah bagian lembah.
Penggunaan dioda
Sudah jelas kan tentang bagaimana cara kerja dioda ? nah selanjutnya adalah bagaimana cara penggunaan dioda dalam rangkaian elektronik.
1. Sebagai dioda bridge
Dalam rangkaian, berdasarkan prinsip kerja seperti yang sudah dijelaskan diatas. Dioda dapat digunakan sebagai penyearah gelombang penuh. Jadi dalam satu periode terdapat 2 puncak secara bersamaan ataupun terdapat 2 lembah secara bersamaan. Untuk lebih lengkapnya akan saya bahas pada next artikel.
dioda bridge
2. Sebagai pengaman arus balik
Berdasarkan prinsip dioda yang memblock arus yang tidak sesuai dengan kutubnya, dioda dapat digunakan sebagai pengaman pada arus balik. jadi jika terdapat arus balik, dioda akan memblock arus balik tersebut sehingga tidak membahayakan untuk komponen - komponen lainnya. Arus balik ini biasa terjadi pada komponen - komponen yang terdapat kumparan atau lilitan dan komponen yang memanfaatkan induksi sebagai prinsip kerjanya, contohnya adalah relay.
Mungkin cukup sekian pembahasan tentang dioda ini. Sampai ketemu diartikel - artikel lainnya
Bagikan
Pengertian Dioda, Penerapan serta Cara kerja Dioda lengkap dengan gambar
4/
5
Oleh
Anwarul Huda